
Pada hari Ahad, 4 Januari 2009, ribuan kader dan simpatisan Partai Keadilan Sejahtera se-Jawa Barat menggelar aksi solidaritas untuk Palestina. Mereka memulai aksi dengan longmarch dari jalan Dipati Ukur-Juanda-Merdeka-Tamblong-dan berakhir di jalan Asia Afrika. Sepanjang jalan, massa meneriakkan yel-yel dukungan untuk Palestina dan menghujat Israel dengan sebutan "Zionis najis". Di depan Bandung Indah Plaza, massa menggelar orasi dan membuat gelombang takbir. Panas dan teriknya cuaca saat itu tak menyurutkan langkah mereka untuk terus berjalan melanjutkan aksi. Bagi mereka, cuaca panas tak ada apa-apanya dibandingkan dengan kondisi di Jalur Gaza yang dihujani dengan bom dan tembakan. Tak sedikit ibu-ibu hamil dan para ibu yang menggendong anaknya ikut dalam aksi tersebut. Sampai di Gedung Merdeka, jl. Asia Afrika, massa kembali menggelar orasi dan aksi teatrikal. Dalam kegiatan aksi ini pun mereka menggalang dana untuk solidaritas Palestina yang akan disalurkan melalui Komite Pembebasan Untuk Rakyat Palestina.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar